Dandim 0603/Lebak Komitmen Jaga Pancasila dan NKRI Gelar Komsos TNI AD dan Keluarga Besar TNI
Banten, Perssigap88.co.id - Komandan Distrik Militer (Dandim) 0603/Lebak Letnan Kolonel Inf Nur Wahyudi, S.E., M.I.Pol., menggelar kegiatan penyelenggaraan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan keluarga besar TNI (KBT) Kodim 0603/Lebak Semester - I TA 2022, berlangsung di Aula Makodim 0603/Lebak, Kamis (09/06/2022).
Hadir dalam kegiatan itu jajaran Kodim 0603/Lebak, FKPPI Lebak, LVRI, PIVERI, PEPABRI, PERIP, dan PPM Lebak, serta para peserta pembinaan komsos keluarga besar TNI.
Komandan Kodim 0603/Lebak, Letnan Kolonel Inf Nur Wahyudi, S.E., M.I.Pol., menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta kegiatan yang bertemakan "TNI AD dan Keluarga Besar TNI Satu Komitmen Menjaga Pancasila dan NKRI".
"Dengan tujuan mewujudkan hubungan yang harmonis antara prajurit TNI AD dengan keluarga besar TNI agar senantiasa terjalin ikatan sebagai mitra pejuang untuk menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945," kata Letkol Inf Nur Wahyudi.
Dikatakan Letkol Inf Nur Wahyudi, dalam Undang - Undang Republik Indonesia Nomor 34 Tahun 2004 Pasal 1 Poin 6 menjelaskan bahwa sistem pertahanan Negara adalah sistem pertahanan yang bersifat semesta (SISHANKAMRATA) yang melibatkan seluruh warga negara, wilayah dan sumber daya nasional lainnya, serta mempersiapkan secara dini oleh pemerintah dan diselenggarakan untuk menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah NKRI dan melindungi keselamatan segenap bangsa dari setiap ancaman.
"Guna terwujudnya sistem pertahanan yang bersifat semesta, TNI AD melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan di darat melalui kegiatan pembinaan teritorial, yang pada hakekatnya adalah kegiatan penyiapan wilayah pertahanan dan kekuatan pendukungnya secara dini sesuai sistem pertahanan semesta serta upaya untuk membangun, memelihara, meningkatkan dan memantapkan kemanunggalan TNI - Rakyat," terangnya.
Masih kata dia, TNI sebagai komponen utama melalui pembinaan teritorial berupaya meningkatkan potensi sumber daya nasional (SDM, SDA, dan SDB) menjadi kekuatan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh dengan menggunakan metode pembinaan teritorial.
"Salahsatunya adalah Komsos yang bertujuan untuk meningkatkan keeratan hubungan TNI AD dengan segenap komponen untuk berpartisipasi pada kepentingan bidang pertahanan," katanya.
Dalam kegiatan itu juga, Letkol Inf Nur Wahyudi, menuturkan, pokok-pokok penting digelarnya komsos tersebut. Yakni, tercapainya pemahaman keluarga besar TNI tentang tugas dan peran TNI AD serta pokok-pokok kebijakan KASAD dalam bidang teritorial tahun 2022. Terwujudnya kesamaan visi, persepsi dan interprestasi antara TNI AD dengan KBT tentang NKRI yang dilandasi oleh nilai - nilai yang terkandung dalam Pancasila dan UUD 1945.
Selain itu, kata Dandim 0603/Lebak, kegiatan ini juga agar terbangun dan terpeliharanya KBT yang memiliki jiwa kejuangan dan profesionalisme di bidangnya agar senantiasa dapat berperan aktif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Terjalinnya hubungan komunikasi yang erat dan harmonis antara TNI dan KBT, terjalinnya kerjasama TNI AD dengan KBT guna menyelesaikan permasalahan bangsa dan negara, serta tercapainya dukungan KBT terhadap Tugas Pokok TNI AD," pungkasnya.
Diketahui, dalam kegiatan itu dipandu oleh Pasi Ter Kodim 0603/Lebak (Kapten Inf Subagyo), dan juga diisi oleh materi-materi wawasan kebangsaan yang dibawakan oleh para narasumber.
(Fay)
Wastap Redaksi : 085231450077
Posting Komentar untuk "Dandim 0603/Lebak Komitmen Jaga Pancasila dan NKRI Gelar Komsos TNI AD dan Keluarga Besar TNI"