Bhakti Sosial FKPP Kecamatan Pagelaran Bagikan 260 Paket Sembako Pada Warga Kurang Mampu
Banten, Perssigap88.co.id - Forum Komunikasi Pemuda Pagelaran (FKPP) tak pernah berhenti dalam upaya membantu kesulitan masyarakat. Kini, forum pemuda Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang ini kembali menyalurkan bantuan sebanyak 260 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu dan Lansia.
Bantuan ini diberikan dalam upaya ikut meringankan masyarakan ditengah wabah Covid 19, di 13 Desa se-Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Propinsi Banten, Selasa (07/07/2020).
Penyerahan sembako secara simbolis dipimpin langsung Ketua Forum Komunikasi Pemuda Pagelaran (FKPP), Ipit Supriatna, bersama jajaran pengurus FKPP bertempat di Kampung Timur Desa Pagelaran Kecamatan Pagelaran.
Hadir dalam acara tersebut Polsek dan Danramil Pagelaran serta Pembina FKPP Yoyon Sujana SE,.
Ketua Forum Komunikasi Pemuda Pagelaran, (FKPP) Ipit Supriatna mengatakan, kegiatan baksos dengan membagikan paket sembako sebanyak 260 paket ini merupakan sebuah program bentuk kepedulian FKPP Kecamatan Pagelaran untuk membantu masyarakat tidak mampu ditengah wabah Covid-19.
"Baksos ini wujud dan bentuk kepedulian FKPP kepada masyarakat, semoga apa yang telah kami berikan ini bermanfaat bagi masyarakat Kecamatan Pagelaran," ujar Ipit.
"Kami segenap anggota dan Pengurus Forum Komunikasi Pemuda Pagelaran (FKPP) mengucapkan banyak terimakasih atas suport yang diberikan oleh Polsek Pagelaran, Danramil Pagelaran, anggota DPRD Kabupaten Pandenglang, dan anggota DPRD Provinsi Banten kepada FKPP yang telah suka rela melakukan kegiatan sosial bersama untuk saling membantu terutama pada masa Pandemi Covid-19," lanjut Ipit.
Terpisah, Yoyon Sujana SE., selaku Pembina Forum Komunikasi Pemuda Pagelaran (FKPP) yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Banten mengaku sangat mengapresiasi kegiatan bhakti sosial (baksos) penyaluran sembako yang dilakukan oleh FKPP Kecamatan Pagelaran.
“Saya Yoyon Sujana, mengapresiasi kepada Forum Komunikasi Pemuda Pagelaran (FKPP ) yang turut membantu pemerintah dalam penanganan ekonomi masyarakat kurang mampu ditengah wabah covid-19 ini," ucap Yoyon.
Masih kata Yoyon, baksos tersebut merupakan bentuk kepedulian kita, semua berharap mudah-mudahan wabah segera berakhir agar aktivitas kembali normal," imbuhnya. Ia berharap, paket sembako yang disalurkan tersebut dapat sedikit meringankan beban masyarakat ditengah wabah COVID-19, pungkasnya.
(Fay/red)
HATI-HATI MODUS PENIPUAN YANG MENCATUT NAMA MEDIA INI !!!! WARTAWAN KAMI NAMANYA TERCANTUM DI BOX REDAKSI
WARNING :
WARTAWAN KAMI DIBEKALI ID CARD DAN SURAT
TUGAS JIKA ADA YANG MENGAKU DARI WARTAWAN
KAMI TAPI TIDAK BAWA KARTU PENGENAL YANG
DI SEBUTKAN DI ATAS TOLONG HUBUNGI REDAKSI
DI NOMER TELFON WATSAPP : 085231450077
TERIMAKASIH ATAS INFORMASINYA KAMI
UCAPKAN.