Forkopimda Kota Cilegon Tinjau Lokasi Banjir
Banten, Perssigap88.co.id - Kota Cilegon, Banten, Senin (04/05/2020) diguyur hujan dengan intensitas yang tinggi, menyebabkan beberapa lokasi di Kota Baja ini mengalami banjir bandang hingga sebatas dada orang dewasa.
Pejabat teras yang merupakan jajaran Forkopimda di Kota tersebut langsung meninjau beberapa titik lokasi yang terkena banjir. Para Pejabat dimaksud terdiri dari Wali Kota Cilegon (Drs. H. Edi Ariadi, M.Si), Wakil Wali Kota Cilegon (Dra. Hj. Ratu Ati Marliati, M.M), Kapolres Cilegon, Dandim 0623 Cilegon, Ketua DPRD Kota Cilegon, dan Kepala BPBD Kota Cilegon.
Jajaran Forkopimda Kota Cilegon beserta kepala BPBD Kota Cilegon mengunjungi beberapa lokasi yang terkena banjir, yakni meliputi daerah Kelurahan Kota Sari (gerbang tol Cilegon Barat), Keluarahan Grogol (Komplek Arga Baja), Kelurahan Panggungrawi (Komplek Metro Cilegon).
Hingga saat ini masih ada beberapa pemukiman yang terendam, namun BPBD Kota Cilegon serta BASARNAS sudah menurunkan perahu karet untuk membantu evakuasi warga.
Selain itu, Polres Cilegon dan Kodim 0623 Cilegon sedang menyiapkan dapur umum untuk membantu warga yang terdampak banjir.
(Fay/Diskominfo)